MENINGKATKAN KESEHATAN

DENGAN BERLANDASKAN KEIKHLASAN

Sejarah Pendirian Therapy Chikung

Sejarah Ringkas
Pada awal tahun 1995 Bp ARYO TEGUH RIWAYANTO (alm) terbersit pemikiran untuk mengenalkan dan menyebarluaskan keilmuan Chikung dengan mendirikan Tempat Praktek THERAPY CHIKUNG,Ini semua dikarenakan keilmuan dan pengobatan Chikung sungguh sangat besar manfaatnya untuk orang yang membutuhkan penyembuhan dengan metode Penyembuhan yang Alami

Beliau mempunyai pemikiran,bahwa semakin banyak orang yang mengenal THERAPY CHIKUNG serta menginginkan untuk berbagi keilmuan Chikung atau ingin menjadi seorang praktisi maka akan semakin banyak orang yang terbebas dari berbagai gangguan penyakit.
Dan mulailah Alm.Bp ARYO TEGUH RIWAYANTO mengumpulkan para murid (senior maupun junior) yang saat itu sedang berlatih keilmuan Chikung untuk menyumbangkan pemikiran bahwa sudah saatnya Chikung harus diperkenalkan secara luas.

Pada tanggal 17 Juni 1995 berdirilah perguruan Chikung serta Tempat Praktek THERAPY CHIKUNG di daerah Pondok Ranggon Jakarta Timur (Pondok Ranggon Gg: Serut Rt: 09 Rw: 04 No: 19 Cipayung Jakarta Timur Tlp: 021 84594642 / 021 96037360).Maka mulailah para Murid chikung berlatih lebih giat untuk mencapai tingkat sebagai seorang praktisi Penyembuh.
Karena keterbatasan ruangan dan Finansial maka Perguruan serta tempat Praktek THERAPY CHIKUNG ini baru dilegalkan(didaftarkan pada notaris pada awal tahun 2006 bulan januari,dan mendapat NO. Akte Pendirian NO.02 tgl 11 Januari 2006,dengan Notaris Iriana Elishabeth Gloria Christina,S.H. Dengan menggunakan nama Perguruan CHIKUNG FATHAN MUBIINAA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar